Postingan

Operasi Mantap Praja, Polresta Bulungan Pengamanan Kampanye Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bulungan

Gambar
Operasi Mantap Praja, Polresta Bulungan Pengamanan Kampanye Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bulungan TANJUNG SELOR, Polda Kaltara, Polresta Bulungan – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bulungan melalui gabungan Satuan Tugas Operasi Mantap Praja (OMP) Kayan 2024, melakukan pengamanan kampanye pertemuan terbatas pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bulungan. Pengamanan ini bertujuan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar tetap kondusif selama masa kampanye Pilkada 2024. Kapolresta Bulungan, AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K., menegaskan bahwa komitmen Polresta Bulungan adalah menjamin setiap tahapan Pilkada berjalan aman dan lancar. “Kami ingin memastikan agar setiap tahapan Pilkada 2024 di Bulungan berjalan dengan aman dan lancar. Harapan kami, tahapan kampanye setiap paslon dapat berjalan dengan baik, dan situasi kamtibmas tetap terjaga,” ujar Kapolresta Bulungan. Pengamanan dalam kegiatan ini melibatkan berbagai satuan tugas, antara lain Sa

Polresta Bulungan Lakukan Pengamanan Kampanye Akbar Pasangan Syarwani-Kilat di Lapangan Agatish

Gambar
Polresta Bulungan Lakukan Pengamanan Kampanye Akbar Pasangan Syarwani-Kilat di Lapangan Agatish TANJUNG SELOR, Polda Kaltara, Polresta Bulungan – Ribuan masyarakat memadati Lapangan Agatish, Tanjung Selor, Senin (18/11/2024), dalam rangka kampanye akbar calon pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bulungan nomor urut 1, Syarwani - Kilat. Untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara, Polresta Bulungan menerjunkan ratusan personel yang dikerahkan di berbagai titik strategi. Kapolresta Bulungan, AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K, menyatakan bahwa langkah pengamanan ini bertujuan untuk menciptakan situasi kondusif selama menjalankan kegiatan. “Kami memastikan tidak ada gangguan yang menghambat jalannya acara. Pengamanan ketat telah disiapkan, termasuk pengawasan terhadap potensi gangguan kedamaian,” ujar AKBP Rofikoh. Acara tersebut dihadiri oleh ribuan pendukung yang berasal dari berbagai wilayah Kabupaten Bulungan. Selain mendengarkan orasi politik pasangan calon, masyarakat juga

Pengamanan di Kantor dan Gudang Logistik KPU Jadi Prioritas Polresta Bulungan

Gambar
Pengamanan di Kantor dan Gudang Logistik KPU Jadi Prioritas Polresta Bulungan TANJUNG SELOR, Polda Kaltara, Polresta Bulungan – Menjelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Polresta Bulungan meningkatkan pengamanan di kantor dan gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai bagian dari Operasi Mantap Praja Kayan 2024-2025. Kapolresta Bulungan, AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K., menegaskan pentingnya langkah ini untuk menjaga kelancaran proses demokrasi. “Kami memastikan seluruh logistik Pilkada, termasuk surat suara dan perlengkapan lainnya, tersimpan dengan aman. Pengamanan dilakukan secara ketat di kantor KPU dan gudang logistik,” ujar Kapolresta. Operasi Mantap Praja Kayan melibatkan serangkaian tindakan preemtif, preventif, hingga represif untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan selama tahapan Pilkada. Fokus utamanya adalah menjaga stabilitas keamanan di Kabupaten Bulungan agar proses pemilihan berlangsung lancar dan aman. Selain pengamanan di lokasi penyimpa

Polda Kaltara Support Psikologi Kepada Personel Yang Terlibat Ops Mantap Praja Kayan Tahun 2024

Gambar
Polda Kaltara Support Psikologi Kepada Personel Yang Terlibat Ops Mantap Praja Kayan Tahun 2024 Keamanan Pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024 dititikberatkan kepada Polri. Olehkarena itu Polri dituntut untuk mampu melaksanakan pengamanan seluruh tahapan Pilkada dengan baik dan lancar. Polda Kaltara menurunkan Personel untuk melaksanakan pengamanan dan pengawalan seluruh rangkaian tahapan Pilkada tersebut, Olehkarena itu, Personel yang terlibat Operasi Mantap Praja harus tampil prima demi pelaksanaan tugas yang maksimal. SSDM Polri bekerjasama dengan Biro SDM Polda Kaltara mengambil langkah dengan melaksanakan support psikologi kepada Personil Polda Kaltara yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja Kayan 2024. Kegiatan support psikologi ini berlangsung di Lapangan Tembak 91 selama dua hari, mulai Rabu (06/11/2024) hingga Kamis (07/11/2024) dengan diikuti 200 orang peserta. Pembukaan kegiatan ini dilakukan oleh Irwasda Polda Kaltara Kombes Pol. Audy Alfrist He

Ratusan Karangan Bunga Beragam Warnai dan Sambut HUT Humas Polri ke-73

Gambar
Ratusan Karangan Bunga Beragam Warnai dan Sambut HUT Humas Polri ke-73 Perayaan Hari Jadi ke-73 Humas Polri pada 30 Oktober 2024 berlangsung dengan meriah di gedung The Tribrata, Jakarta Selatan. Acara ini tidak hanya dihadiri oleh para pejabat utama Polri, tetapi juga diramaikan oleh kehadiran karangan bunga yang dihaturkan oleh berbagai pihak. Karangan bunga yang menghiasi lokasi acara tersebut datang dari berbagai elemen, termasuk mitra media dan kalangan internal Polri. Dukungan ini mencerminkan apresiasi yang mendalam terhadap peran Humas Polri dalam menjaga komunikasi dan kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian. Karangan bunga dengan bentuk dan pesan beragam ini menggambarkan dukungan moral dan apresiasi dari berbagai pihak terhadap upaya Humas Polri dalam menyampaikan informasi yang akurat dan edukatif kepada masyarakat. Selama ini, Humas Polri melalui Biro Multimedia aktif memproduksi konten kreatif di media sosial, seperti di platform Instagram dan F

Polwan Polresta Bulungan Cek Kesiapan Ruang VVIP Sebelum Pelaksanaan Debat Cabup dan Cawabup

Gambar
Polwan Polresta Bulungan Cek Kesiapan Ruang VVIP Sebelum Pelaksanaan Debat Cabup dan Cawabup Bulungan - Jelang pelaksanaan debat calon bupati (Cabup) dan calon wakil bupati (Cawabup) Kabupaten Bulungan, Polwan Polresta Bulungan melakukan pengecekan ketat di ruang VVIP untuk memastikan keamanan sebelum acara dimulai. Debat yang digelar di Universitas Kaltara (Unikal) Tanjung Selor ini diikuti oleh dua pasangan calon, yakni Sarwani dan Kilat dengan nomor urut 1, serta Datu Iman Suramenggala, S.Hut., M.Sc. dan Cheito Karno dengan nomor urut 2. Pengecekan ruang VVIP ini merupakan bagian dari kegiatan pengamanan yang termasuk dalam Operasi Mantap Praja, yang bertujuan untuk memastikan kelancaran dan keamanan selama debat berlangsung. Selain mengecek ruangan, Polwan juga memastikan kondisi keamanan di sekitar area debat. Dalam Operasi Mantap Praja, total 188 personil diterjunkan untuk menjaga ketertiban, dengan 125 personil yang dikerahkan langsung oleh Kapolresta Bulungan pad

Mabes Polri Sebut Pembuatan Perpol Kortastipidkor Masih Diharmonisasi

Gambar
Mabes Polri Sebut Pembuatan Perpol Kortastipidkor Masih Diharmonisasi   JAKARTA - Mabes Polri menyampaikan korps pemberantasan tindak pidana korupsi (Kortastipidkor) masih dilakukan harmonisasi dengan kementerian terkait. Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho mengatakan proses harmonisasi itu dilakukan agar pihaknya dapat segera membuat peraturan polisi (perpol) terkait korps teranyar itu. Adapun, lembaga yang dilibatkan dalam harmonisasi yaitu Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Kementerian Keuangan hingga Kementerian Hukum. "Kalau dari sisi peraturan, setelah perpres turun untuk bisa dieksekusi, maka akan dibuatkan Perpolnya dulu dengan mengharmonisasi dengan kementerian lembaga terkait," ujarnya di Jakarta, Selasa (22/10/2024). Selain itu, Sandi juga menyampaikan bahwa hingga saat ini pihaknya masih melakukan penunjukan untuk pejabat struktural dalam Kortastipidkor Polri. "Ya, bisa berjalan dua iringan untuk